Mereka adalah kawan-kawan Disabilitas
yang tergabung di Lembaga Pelatikan Kerja (LPK) Dahlia Sugih Saharti yang
berlokasi di Jalan Raya Warung Kondang KM 42 Cianjur – Jawa Barat. Kawan-kawan
Disabilitas yang berada disini cukup beragam. Ada yang disabilitas bawaan
lahir, ada juga karena faktor kecelakaan.
Saat ini LPK Dahlia menghimpun sekitar
30 orang penyandang Disabilitas. Salah satu keterampilan
yang diajarkan di tempat ini adalah membatik. Awalnya
mereka diberikan kesempatan untuk magang di rumah produksi Batik Genturan yang
lokasinya bersebelahan dengan sekretariat LPK Dahlia, setelah mahir kemudian mereka dipromosikan untuk bekerja di
pengarjin batik yang ada di Sukabumi, Cianjur atau juga
berkerja di rumah produksi Genturan tersebut.
Kang Aped, adalah salah satu peserta magang yang datang dari Sukabumi.
Ketika kami tanya beliau mengatakan baru tiga hari mengikuti pelatihan di LPK
tersebut. Awalnya kang Aped terlahir normal. Namun karena kecelakaan saat kecil
dia harus kehilangan salah satu tangannya.
Aped mengaku senang berada di tempat ini. Selain mendapat saudara baru dia
juga bisa mendapat ilmu membatik. Sebelumnya Aped bekerja pelihara ternak ayam.
Namun karena terbatas modal akhirnya ternaknya dia jual semua untuk kebutuhan
sehari-hari.
Meski masih magang, Aped tetap diberikan upah meski nominalnya tidak sama
dengan pekerja yang sudah mahir. “Alhamdulillah,
kalau kerja kita tetap dibayar, meski belum sama dengan yang lain, plus dapat transport
juga makan pak disini”, Tutur Aped.
Ibu Lia (48) selaku pengelola LPK dahlia sekaligus pemilik rumah produksi
Batik Genturan menuturkan. Mayoritas kawan-kawan Disabilitas yang bekerja di
rumah produksinya adalah mereka yang mengikuti program magang seperti kang Aped. Hanya ada dua orang saja profesional pebatik yang beliau datangkan untuk
mengajarkan dan mengawasi proses produksi Batik Genturan tersebut.
“Rata-rata, kawan-kawan
disini sama kaya Aped, saya dapat info dari temen ada kawan-kawan ini yang
perlu “bantuan”, kemuadian saya ajak gabung disini, tapi yang datang sendiri juga
ada, mereka biasanya tahu dari kawan-kawan yang udah kerja disini”, Tutur Lia.
Untuk motif Batik Genturan sendiri ada beberapa tema, salah satu yang
kental yang diproduksi di tempat ini adalah motif tradisional seperti yang
sedang dibuat kang Aped ini.
Buat teman-teman yang memerlukan batik dengan design sendiri, untuk kantor atau event-event tertentu bisa juga
dilayani teman-teman Disabilitas tersebut. So selain kita melestarikan budaya
bangsa, dengan membeli batik di tempat ini kita juga turut menyambung bara
semangat teman-teman Disabilitas di LPK Dahlia.
Hmmm, lama bercerita dan bercengkrama dengan mereka, hari itu saya banyak
belajar, “Bahwa Dalam kamus kehidupan,
tak pernah tertulis kata meyerah”.
Writed by : DeSur
Nama Lembaga : LPK Dahlia Sugih
Saharti
Alamat : Jl Raya Warungkondang KM.42 Kec. Warungkondang Cianjur - Jawa Barat
Kontak : 0263
29152916